5 Tips Punya Rumah Dalam Waktu 10 Tahun

Umum

5 Tips Punya Rumah Dalam Waktu 10 Tahun

Seperti yang Anda ketahui, rumah menjadi salah satu kebutuhan primer bagi semua orang. Namun, pada kenyataannya, sebagian besar dari Anda justru lebih memilih untuk selalu menunda dalam memiliki aset yang satu ini. Tentunya dengan berbagai alasan tertentu, seperti karena masih merasa belum berkeluarga, masih ikut orang tua, atau masih belum memiliki dana, dll. Kebanyakan orang ingin memiliki rumah tapi tidak tau caranya apalagi bila penghasilan mereka tergolong rata-rata dan bahkan belum terfikirkan oleh mereka yang masih muda.

Baca juga : Tips Keuangan Untuk Single

Jika anda bermimpi mempunyai rumah sendiri untuk keluarga kecil anda, ada baiknya simak tips efektif dari kami untuk memiliki rumah sendiri dalam waktu 10 tahun. Antara lain :

1.Prioritaskan Menabung

Saat masih single dan Anda sudah berpenghasilan, saat itulah kesempatan terbesar Anda untuk menabung. Breakdown kebutuhan Anda, dan sesuaikan dengan penghasilan Anda. Contoh : Jika penghasilan Anda setiap bulannya Rp 3.500.000, bisa Anda bagi menjadi beberapa pos seperti ini 40% menabung, 5% untuk sedekah, 20% untuk diberikan ke orang Tua dan 35% untuk keperluan pribadi.

Artinya, setiap bulan minimal harus menyisihkan dana seAndar Rp 1.400.000 untuk ditabung.

Agar lebih disiplin dalam menabung, ikutilah program tabungan berjangka yang bisa melakukan proses debet secara otomatis saat gajian.

2.Beli Tanah Terlebih dahulu

Untuk membeli rumah langsung secara cash mungkin akan terasa berat bagi Anda yang berpenghasilan 3 jutaan dalam waktu 10 tahun, untuk itu Anda perlu cerdas juga dalam mengelola dana tabungan Anda untuk diinvestasikan agar dapat menghasilkan nilai yang lebih. Salah satu instrument investasi terbaik adalah tanah, dana yang sudah Anda kumpulkan tersebut dibelikan tanah. Misalkan Anda menabung selama 7 tahun dan menghasilkan dana kurang lebih Rp 120.000.000,00. Dana tersebut bisa langsung Anda belikan tanah dan tanah tersebut bisa Anda investasikan selama 3 tahun kedepan.

3.Hindari Pengembang Properti / Developer

Harga Rumah yang ditawarkan pengembang cenderung lebih tinggi dari harga bila Anda membeli dari perorangan secara langsung. Anda harus jeli menilai harga tanah / rumah sebelum Anda memutuskan untuk membelinya. Selain harganya yang cenderung tinggi, kualitas material yang digunakan pun kemungkinan hanya yang standart bawah, artinya meungkin baru dipakai 3-4 tahun sudah diperlukan biaya renovasi lagi dan pasti butuh dana lagi. Pertimbangkan untuk membangun sendiri atas tanah yang Anda beli

4. Lebih Giat Cari Income Tambahan

Bila masih berkeinginan membeli rumah baru, lebih giatlah untuk berusaha mencari penghasilan tambahan diluar penghasilan pokok yang Anda terima setiap bulannya. Tetap lanjutkan untuk menabung secara rutin setiap bulannya agar Anda tidak terlalu banyak “Tombok” saat tiba waktunya untuk membeli rumah nanti.

Penghasilan tambahan bisa Anda dapat dengan membuka usaha sepulang kerja, atau waktu week end. Bisa juga dengan mengikuti reseller suatu produk yang tidak membutuhkan modal besar.

5. Patungan Dengan Calon Pasangan

Pada point ini perlu adanya keterbukaan lebih kepada pasangan Anda, Anda harus terbuka tentang visi Anda, tentang tujuan keuangan anda, tentang keinginan anda, semuanya perlu dikomunikasikan secara lebih detail karena point ini akan bisa terpenuhi jika sudah ada kepercayaan antara kedua belah pihak. Misalkan anda sudah memiliki tanah, pasangan anda yang membangun rumahnya, atau misalkan ingin membeli rumah baru dan dana yang anda kumpulkan masih kurang, Anda bisa membagi dengan prosentase 50:50. Yang penting juga, Perhatikan resiko-resiko yang mungkin akan terjadi kedepannya nanti.

Baca juga : Patungan Sama Pacar Buat Beli Rumah???

Kami BPR Trihasta Prasodjo sebagai BPR Terpercaya di Soloraya dapat membantu anda untuk tetap konsisten dalam menabung melalui program tabungan berjangka. Ada beberapa macam produk yang bisa disesuaikan dengan kemampuan menabung anda, mulai dari Rp 100.000,-an Anda sudah dapat memulai investasi.

Tetap semangat menggapai mimpi Anda untuk memiliki Rumah sendiri…

1 thought on “5 Tips Punya Rumah Dalam Waktu 10 Tahun

  1. Pingback: Generasi Sandwich

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *